Rabu, 01 November 2017

TRIK CARA BERIKLAN DI FACEBOOK / FB ADS UNTUK BISNIS CPI (COST PER INSTALL)

Bagaimana trik Facebook Ads untuk CPI ? CPI atau Cost Per Install adalah sebuah salah satu program bisnis di internet yang bisa menghasilkan uang. Didalam bisnis CPI umumnya anda akan mempromosikan suatu software game atau aplikasi dan akan dibayar per instalasi, jadi semakin banyak install pada aplikasi yang anda promosikan akan semakin banyak komisi yang diterima.

Seiring dengan berkembangnya Smartphone Android, sekarang ini CPI menjadi sangat booming. Banyak pengembang aplikasi dan game yang mempromosikan produknya menggunakan jasa CPI seperti aplikasi 9Apps, UC Browser, UC News dan lain sebagainya. Dan salah satu situs penyedia iklan CPI terbaik yang bisa anda ikuti adalah Ecomobi. Ada beberapa cara yang bisa digunakan untuk menjalankan bisnis CPI salah satunya adalah Facebook Ads. Kali ini blog Bisnis Internet Gratis telah merangkum beberapa poin penting dalam beriklan CPI di FB Ads, agar konversi install semakin tinggi dan lebih tertarget.




BEBERAPA HAL PENTING TENTANG BERIKLAN DI FACEBOOK

Sebelum berpromosi iklan CPI lewat facebook, ada beberapa hal penting yang harus anda ketahui :
  1. Beriklan di facebook itu membutuhkan modal (uang) dan bisa untung atau rugi.
  2. Iklan CPI yang linknya langsung menuju Playstore atau Appstore sebenarnya tidak melanggar peraturan facebook, namun hal ini cukup riskan dan tak menutup kemungkinan akun iklan akan AME (Ads Manager Error) / diblokir. Jika ini terjadi segera hubungi pihak Facebook untuk mengembalikan akun iklan.
  3. Untuk iklan CPI yang direct link disarankan menggunakan Landing Page untuk menghindari AME.
  4. Beriklan di facebook bisa menentukan target market sedetail mungkin (misal iklan anda hanya bisa dilihat oleh wanita / pria / umur sekian / domisili / minat / perangkat yang digunakan / jaringan internet / dll.

PERSIAPAN SEBELUM BERIKLAN DI FACEBOOK

Berikut ini adalah persiapan persiapan yang harus anda lakukan sebelum beriklan / mempromosikan produk / bisnis anda di facebook :

  • Akun Facebook : Anda memerlukan akun facebook yang aktif.
  • Fanspage : Buatlah sebuah fanspage / halaman facebook yang nantinya digunakan untuk promosi.
  • Modal / Uang : Anda bisa memilih salah satu metode pembayaran facebook ads (Transfer Bank, Credit Card, Paypal Verified)
  • Produk / Bisnis / Link CPI : Siapkan link download CPI Anda, jika direct pakailah Landing Page.

CARA BERIKLAN DI FACEBOOK UNTUK CPI

  1. Ambil tracking link CPI anda lalu pendekkan dengan goo.gl atau bit.ly
  2. Buatlah kata kata promosi yang menarik sertan screenshot / potongan video di fanspage untuk diiklankan dan buatlah Campaign iklan.
  3. Perhatikan tulisan agar tak terlalu panjang /pastikan link kelihatan jangan sampai tertutup 'read more' Jangan menuliskan nama aplikasi (untuk menghindari target iklan download sendiri di Playstore / iTuness)
  4. Gunakan fitur Boost your Post 
  5. Untuk targetting, silahkan disesuaikan seperti ini Placement : Mobile News Feed
    Type : Android atau iOS (pilih salah satu atau keduanya sesuai iklan CPI anda)
    Minimum OS : +4.2 / iOS+
    Apabila ukuran aplikasi besar : Cek Online When Connected Wifi / 3G / 4G
  6. Lihatlah kinerja iklan anda di Link Click
  7. Klik valid berasal dari tipe perangkat dan geolokasi yang benar.


    Itulah trik cara beriklan di Facebook untuk CPI, hasil tiap tiap orang tentunya akan berbeda beda walaupun menggunakan tehnik yang sama. Saat pertama kali setting iklan sebaiknya jangan terlalu banyak membelanjakan uang anda untuk beli iklan, tapi cobalah dulu dengan dana sedikit, apabila terlihat hasilnya (untung) maka bisa diteruskan. Tapi bila tidak sesuai harapan anda bisa menghentikan iklan dan mencoba membuat unik iklan baru dengan mengubah teks / gambar / video / targetting pada iklan. 

 

0 komentar:

Posting Komentar

© Bisnis Online 2017

Blog Template By Bisnis Online